Perlukan kita menggunakan Spine?
Poller cmd.php digunakan dengan waktu runtime terbatas, sebesar 300 detik(5 menit). Jika waktu polling yang ada melebihi waktu ini maka kita perlu mempertimbangkan menggunakan spine/cactid. Namun sebelumnya coba tuning dengan menaikkan nilai pada parameter "Maximum Concurrent Poller Processes"(ada di tab Poller), sebelum beralih ke spine.
Untuk menentukan selama berapa lama cmd.php melakukan polling, jalankan perintah berikut di dalam direktori cacti(jangan lupa parameter Maximum Concurrent Poller Processes diset 1):
Contoh diatas menunjukkan cmd.php membutuhkan waktu 63.36 detik untuk menjalankan 1 proses polling.
Sekarang saatnya kita melakukan instalasi dan kompilasi program spine di Linux.Syarat wajib untuk menginstall spine, harus ada :
- net-snmp-devel
- mysql
- mysql-devel
- openssl-devel
1. Download cacti-spine-xxx.tar.gz dari sini.
2. Buka kompresi.
# tar -xvzf cacti-spine-xxx.tar.gz3. Masuk ke direktori cacti-spine. Lakukan sbb :
#./configure
#make
4. Program spine dan file konfigurasinya akan terinstall secara default di /usr/local/spine/
5. Edit file spine.conf di /usr/local/spine/etc :
DB_Host localhostUntuk menggunakan spine hanya 2 parameter yang harus diisi dan dipilih
DB_Database cacti
DB_User cactiuser
DB_Pass password_kamu
DB_Port 3306
Ini adalah path dari program spine, diakses pada Configuration --> Settings --> Paths
Rubah Poller Type menjadi spine. diakses melalui Configuration --> Settings --> Poller