Firewall dengan fitur multiwan untuk perusahaan skala menengah dan besar sudah jamak dibutuhkan. Selain untuk backup juga kemampuan load balancing juga sebagai kebutuhan. EFW mampu menjawab kebutuhan ini. Untuk melakukan setting multiwan dan load balancing cukup mudah di efw. Masuk ke EFW dengan menggunakan ssh, untuk setting multiple wan mau tidak mau kita harus masuk ke console, karena pada web administrasinya saat ini diversi 2.1.2 belum tersedia.
- Login sebagai root,
- Masuk ke direktori /var/efw/uplinks
- cp /var/efw/uplinks/main /var/efw/uplinks/secondary
- cd /var/efw/uplinks/secondary
- edit file broadcast-address(ip address dari broadcast network), cidr(24 berarti, netmask 255.255.255.240), dns1(sesuaikan dengan dns dari isp ybs), dns2(sesuaikan dengan dns dari isp), interface(ganti dengan interface yg dipakai utk secondary wan, misal : eth2), local-ipaddress, network-address(ip address dari network), remote-ipaddress(gateway), routing-prio(ubah menjadi 201), routing-table(ubah menjadi 201), dan settings(rangkuman dari semua file diatas, misal, isinya adalah sbb :
DEFAULT_GATEWAY=202.152.13.129
DNS1=202.152.5.36
DNS2=202.53.253.65
ENABLED=on
RED_ADDRESS=202.152.13.141
RED_BROADCAST=202.152.13.143
RED_CIDR=28
RED_DEV=eth1
RED_NETADDRESS=202.152.13.128
RED_NETMASK=255.255.255.240
RED_TYPE=STATIC
RTABLE=201
- Restart Server. Berikut tampilan Home, sebelum ditambah secondary link.
- Berikut tampilan dari System --> Home, setelah ditambahkan secondary.
3 comments:
Makasih mas infonya, akhirnya bisa buat loadbalancing router buat gabungin 2 speedy. sekali lagi terimakasih.
Ok Mas Iwan, saya ikut senang ternyata tulisan saya bisa bermanfaat bagi mas Iwan. Mari kita sama-sama untuk selalu belajar hal-hal baru untuk kemajuan bersama.
Mas Beni, gimana caranya untuk nambah ip alias di red ethernet (WAN)ato gimana caranya untuk buat virtual host di endian firewall 2.3
terima kasih sebelumnya.
Post a Comment