Monday, April 7, 2008

Instalasi Free Radius pada Linux part 3(menginstall radiusd sebagai service)

Setelah selesai instalasi dan setup, kita bisa mensetup agar setiap kali server booting service radiusd otomatis dijalankan. Caranya :
  • Login sebagai root.
  • Kopi /freeradius-1.1.7/scripts/rc.radiusd ke /etc/init.d/(#cp /freeradius-1.1.7/scripst/rc.radiusd /etc/init.d/radiusd
  • Ubah permission file ke 755, #chmod 755 /etc/init.d/radiusd
  • Edit file radiusd, tambahkan baris berikut pada bagian atas dari file(ini hanya untuk keterangan saja) :
# chkconfig: 2345 80 30
# description: FreeRadius 1.1.7.
# processname: radiusd

# pidfile: $rundir/radiusd.pid
  • Masuk ke direktori /etc/rc3.d, lakukan link, #link -s /etc/init.d/radiusd /etc/rc3.d/S80radiusd.
Nilai 80 bisa anda ganti dengan angka yang lain, yang penting tidak bentrok dengan service yang lainnya, cek apakah angka ini sudah digunakan oleh service lain, bisa dilihat pada direktori /etc/rc3.d atau di /etc/rc5.d.(rc3, untuk multi user mode sedang rc5 untuk X11 mode). Dalam hal ini saya hanya memasukkan pada mode multiuser saja.
  • Untuk cek apakah service radiusd sudah on pada pada init mode 3 bisa dicek menggunakan perintah #chkconfig --list.
  • Fungsi radiusd di /etc/init.d adalah untuk start, restart dan stop service radius.
  • Lakukan test dengan menjalankan #/etc/init.d/radiusd start(untuk menjalankan service radius), lalu #/etc/init.d/radiusd stop(untuk menghentikan service radius), atau #/etc/init.d/radiusd restart(untuk merestart service radius).
  • Jika semua berjalan lancar, coba lakukan booting pada server.
  • Konfigurasi service radiusd telah selesai.

No comments:

Blog beni-santoso.blogspot.com telah memiliki alamat dan hosting baru dengan alamat www.benisantoso.info