Sunday, May 11, 2008

gOS, Distro Linux yang menawan

Belum lama ini saya mendapatkan mainan baru, yaitu : distro Linux bernama gOS(singkatan dari Good OS), distro besutan David Liu dari Emeryville, California, USA. gOS sungguh menarik karena dirancang untuk dijadikan sistem operasi Linux sebagai sistem operasi utama di dunia. Tampilan yang begitu menawan dirancang untuk menggunakan Google, MySpace dan aplikasi berbasis Web 2.0 lainnya.



Pada bulan November 2007, gOS diluncurkan dengan dibundel pada sebuah pc seharga $199, dengan merek Everec gPC dijual di toko Wal-Mart, dan ludes terjual dalam jangka waktu cuma 2 minggu saja. Menurut David Liu CEO gOS, gOS Space dirancang untuk 100 juta user para pemakai MySpace.


gOS Space 2.9 dibuat berbasis Ubuntu 7.10. gOS sendiri menyediakan 3 versi gOS, gOS Space 2.9, gOS Rocket G 2.0(Gnome Desktop Manager) dan gOS Rocket E 2.0(Enlightenment Desktop Manager).

Salah satu keistimewaan dari gOS adalah tampilan desktopnya yang indah dan tersedianya fasilitas Space Dock. Space dock menyediakan fasilitas yang komplit, tidak hanya email, chating, dan browsing, namun juga menyediakan service untuk TV, Film dan Musik. Semua aplikasi web yang populer tersedia di Space Dock, seperti MySpace, News(Perez Hilton, MySpace News, MTV News, dll), Foto(Picnic, Fotobucket, Flickr, dll), Video(Youtube, MySpace TV, Google Video, dll), Musik(MySpace Musi, Yahoo Music, dll), TV(Hulu TV, Hulu Movie, NBC, CBS, dll), Tools(Skype, Meebo, Google Docs, Google Calendar, Google Mail, Firefox) dan Fun(Gos Universe, Orisinal Game,MySpace Layout dll).


Pokoknya hampir semua aplikasi standar dan populer di opensource tersedia di gOS, seperti aplikasi office openoffice, firefox, pigdin, serta banyak yang lainnya.


Memang secara keseluruhan tampilan desktopnya terlihat seperti kombinasi dari Mac, Google dan MySpace banget! Logo dari gOS sendiri diciptakan oleh Meyerhoffer salah satu mantan tim design Apple.

Selamat Mencoba dan Happy Linux!!!


2 comments:

danish park said...

wah, ubuntu banget ini mah....:D

Beni Santoso said...

Betul mas, ini memang distro linux based on Ubuntu, dengan modifikasi tampilan yang menurut saya cukup bagus. Saya sendiri sudah memakai di nb kantor saya dengan gOS 3 Gadgets, dan so far bagus, dan nggak ada masalah.

Blog beni-santoso.blogspot.com telah memiliki alamat dan hosting baru dengan alamat www.benisantoso.info